News  

Kemarin, Tingkat ketahanan pangan RI dan sinyal kenaikan BBM

Kemarin, Tingkat ketahanan pangan RI dan sinyal kenaikan BBM

Kemarin, Tingkat ketahanan pangan RI dan sinyal kenaikan BBM

Jakarta (ANTARA) – Indonesia memiliki tingkat ketahanan pangan yang cukup baik dalam rangka menghadapi isu pangan global dan sinyal kenaikan bahan bakar bakar (BBM) menjadi pemberitaan sektor ekonomi kemarin. Simak selengkapnya.

 

Bulog: Ketahanan pangan Indonesia siap hadapi isu pangan global

 

Kepala Divisi Pengadaan Komoditi Perusahaan Umum Badan Urusan Logistik (Perum Bulog) Budi Cahyanto mengatakan Indonesia memiliki tingkat ketahanan pangan yang cukup baik dalam rangka menghadapi isu pangan global.

 

“Apa upaya Indonesia dalam menghadapi isu pangan global? Saya bisa menyampaikan bahwa Indonesia siap menghadapi hal tersebut,” ujar Budi dalam dalam webinar Forum Merdeka Barat 9 yang dipantau di Jakarta, Jumat.

 

Kemenperin pacu kemandirian industri kesehatan

 

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) mendorong kemandirian industri kesehatan, salah satunya dengan transformasi sektor farmasi pengembangan obat melalui pengolahan bahan-bahan baku alam atau dikenal dengan fitofarmaka.

 

“Indonesia memiliki kekuatan dan kemampuan untuk mengembangkan obat melalui pengolahan bahan baku alam atau fitofarmaka dengan kekayaan biodiversitas yang mencapai lebih dari 2.800 spesies tanaman obat,” kata Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasmita Topping Off Ceremony House of Wellness Fasilitas Produksi Fitofarmaka di Jakarta, sebagaimana dalam keterangan tertulis, Jumat.

 

Luhut tegaskan Indonesia tidak kekurangan investor

 

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan menegaskan bahwa Indonesia sama sekali tidak kekurangan investor.

 

“Kita tidak kekurangan investor. Saya ulangi, kita tidak kekurangan investor. Investor itu datang begitu menggebu-gebu ke Indonesia karena mereka melihat data,” katanya dalam Kuliah Umum di Universitas Hasanuddin, Makassar, Sulawesi Selatan, yang dipantau secara daring dari Jakarta, Jumat.

 

KKP rayakan kemerdekaan dengan ekspor 2.533 kg Tuna Papua ke Jepang

 

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) merayakan momen Kemerdekaan RI dengan mengekspor 2.533 kilogram ikan tuna Papua ke pasar Jepang berkat kerja sama KKP dan Pemkab Biak Numfor melalui proses quality assurance kepada PT Indo Numfor.

 

“Alhamdulillah, kita sama-sama telah menyaksikan ekspor ikan tuna dari Biak ke Jepang,” kata Kepala Balai Karantina Ikan, Pengendalian Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan (BKIPM) Jayapura Suardi dalam keterangan tertulis yang dikutip di Jakarta, Jumat.

 

Luhut beri sinyal minggu depan Jokowi umumkan kenaikan harga BBM

 

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan memberi sinyal kemungkinan Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan mengumumkan kenaikan harga BBM pada minggu depan.

 

Menurut Luhut dalam acara Kuliah Umum di Universitas Hasanuddin, Makassar, Sulawesi Selatan, yang dipantau secara daring dari Jakarta, Jumat, Presiden Jokowi telah mengindikasikan bahwa pemerintah tidak bisa terus mempertahankan harga solar dan pertalite di harga saat ini.

Pewarta: Sella Panduarsa Gareta
Editor: Ahmad Buchori
COPYRIGHT © ANTARA 2022

Artikel ini bersumber dari www.antaranews.com.

Tinggalkan Balasan

error: Content is protected !!