Games  

Perbedaan Dahsyat Penjualan Banner Nahida vs Yoimiya: Genshin Impact Versi 3.2

Perbedaan Dahsyat Penjualan Banner Nahida vs Yoimiya: Genshin Impact Versi 3.2

korannews.com – Halo sobat korannews.. Kembali lagi dengan Mimin Guoba. Hari ini Mimin akan membahas mengenai perbedaan yang sangat besar pada penjualan Banner Nahida dan Yoimiya. Sebagai informasi, Banner Nahida ini baru saja keluar sepekan yang lalu. Tapi sudah bisa kalahkan Banner Yoimiya yang sudah pernah keluar sebanyak 3 kali? Gimana ga kacau coba?

Archon Sumeru ini memang sudah lama diincar dan didambakan para pemain Genshin Impact untuk beberapa alasan. Apalagi Nahida adalah seorang aplikator dendro yang sangat kuat. Melihat game Genshin Impact ini sangat kekurangan karakter yang memiliki kekuatan Dendro, Maka tidaklah heran kalau Banner Nahida ini laku keras. Terlebih lagi cerita utama pada Arc Sumeru ini karakter Nahida ini memainkan peran yang sangat penting sebagai Archon Dendro atau dikenal penduduk lokal Sumeru sebagai Lesser Lord Kusanali.

Meskipun menampilkan dua karakter bintang lima, sebuah gambar yang diposting oleh pengguna Reddit SquibblesMcGoo menunjukkan bahwa Dendro Archon Nahida yang baru telah membawa penjualan spanduk tersebut. Dari 125.025 pull, Nahida bertanggung jawab atas 118.638 pull yang mewakili sekitar 95% dari total penjualan.

Sampai sekarang Banner Nahida terus memecahkan rekor penjualan di Genshin Impact meskipun durasi dari banner tersebut belum usai. Diketahui bahwa tanggal 18 Oktober merupakan tanggal Banner Nahida ini usai. Bisa kah Kamu membayangkan berapa penjualan banner ini di hari tersebut? Mihoyo/Hoyoverse ini terlalu tega untuk melakukan hal ini kepada Yoimiya.

Hal serupa pernah terjadi juga pada Banner Yoimiya. Banner Yoimiya pertama muncul berapit dengan Banner Raiden Shogun yang merupakan Archon Inazuma. Tentu saja jika melihat dari karakter dan permainan dari Archon sebelumnya semua pemain Genshin Impact pasti akan berpikir bahwa Archon Inazuma pastinya juga kuat. Kebanyakan dari pemain Genshin Impact menyimpan primogemnya untuk Mereka hamburkan pada saat Banner Raiden Shogun muncul.

Kali kedua ini terjadi adalah ketika Banner Yoimiya keluar berdampingan dengan Banner Rerun Kazuha. Karakter Kaedehara Kazuha merupakan karakter berelemen Anemo yang sangat diinginkan kebanyakan orang karena skill dan kekuatannya yang sangat meta sekarang. Tentu saja penjualan dari Banner Yoimiya jauh lebih rendah jika dibanding dengan Banner Kazuha pada saat itu.

 

Exit mobile version