Travel  

7 Wisata Dekat Pusat Kota Bandung, Banyak Tempat Berburu Foto

7 Wisata Dekat Pusat Kota Bandung, Banyak Tempat Berburu Foto

korannews.com – ota Bandung, Jawa Barat, telah dikenal sebagai salah satu tempat wisata yang bisa dicapai dari Kota Jakarta.

Akses jalannya yang mudah dan letaknya yang strategis, membuat tempat wisata di kota ini menjadi pilihan lokasi liburan pada akhir pekan.

Bagi wisatawan yang ingin berlibur di daerah ini, berikut rekomendasi tempat wisata di Kota Bandung yang letaknya dekat dari pusat kota. Simak daftarnya:

Wisata dekat pusat Kota Bandung

1. Kiara Artha Park

Tempat wisata pertama yang unik dan dekat dari pusat kota adalah Kiara Artha Park.

Tempat ini memiliki sejumlah bangunan dengan gaya tradisional ala Korea Selatan, cocok dijadikan tempat berswafoto.

Daya tarik lainnya adalah pertunjukan dancing fountain yang terletak di danau buatan. Saat pertunjukan berlangsung, pengunjung akan dihibur oleh tarian air mancur dan lampu-lampu yang ditembakkan.

Lokasinya ada di Jalan Banten, Kebonwaru, Batununggal, Kota Bandung, Jawa Barat. Tempat ini berjarak sekitar empat kilometer (km) dari pusat kota.

2. Centrum Million Balls

Centrum Million Balls merupakan tempat wisata yang memiliki kolam besar untuk mandi bola.

Lokasinya yang dekat dari pusat kota, hanya berjarak kurang dari satu km, membuat tempat ini wajib dikunjungi oleh wisatawan yang gemar berburu foto Instagramable.

Selain kolam bola raksasa, ada berbagai lokasi foto unik dan warna-warni yang bisa dipilih pengunjung untuk selfie.

Tiket masuknya gratis dan dibuka mulai pukul 10.00 WIB sampai 20.00 WIB setiap harinya.

Bagi yang tertarik mampir, alamatnya ada di Jalan Belitung Nomor 10, Merdeka, Sumur Bandung, Kota Bandung, Jawa Barat.

3. Taman Foto Bandung

Bandung memiliki sebuah taman untuk berswafoto dengan jarak kira-kira 1,3 km dari pusat kota.

Taman yang berlokasi di Jalan Kemuning Nomor 4, Merdeka, Sumur Bandung, Kota Bandung, Jawa Barat, ini cocok juga sebagai tempat berkumpul bersama kerabat dan sahabat.

Anak-anak maupun orang dewasa bisa datang ke tempat ini karena ada banyak fasilitas yang bisa dicoba, mulai dari taman bermain anak hingga tempat nongkrong dengan akses WiFi.

4. Braga Citywalk

Tempat wisata yang dekat dari pusat Kota Bandung lainnya adalah Braga City Walk . Jaraknya sekitar 1,7 km dari pusat kota. Wisatawan bisa jalan-jalan dan belanja di tempat ini.

Di dekat Braga, ada juga sejumlah tempat wisata yang berdekatan. Di antaranya Museum Asia Afrika dan Bandung City Hall Park yang bisa dicapai hanya dengan berjalan kaki.

Beberapa aktivitas yang bisa dilakukan di Braga, di antaranya berfoto dengan latar bangunan Belanda yang Instagramable dan wisata kuliner.

Di dekat kawasan ini juga terdapat banyak penginapan dan hotel untuk bermalam.

5. Gedung Sate

Gedung Sate adalah bangunan ikonis dan bersejarah di Kota Bandung. Wisatawan yang datang ke tempat ini bisa menjelajahi gedung sekaligus belajar sejarah Indonesia.

Meski bangunannya sudah berdiri sejak ratusan tahun lalu, Gedung Sate masih terlihat kokoh.

Berjarak sekitar 1,7 km dari pusat kota, Gedung Sate beralamat di Jalan Diponegoro Nomor 22, Citarum, Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat.

Jam bukanya dimulai dari pukul 08.00 WIB sampai 16.00 WIB dari Senin hingga Jumat. Pada hari Sabtu dan Minggu, tempat ini tutup.

6. Museum Konperensi Asia Afrika

Sekitar 1,8 km dari pusat Kota Bandung ada Museum Konperensi Asia Afrika atau Museum KAA.

Museum ini menyimpan berbagai koleksi foto dari masa lalu saat konferensi yang digelar yang setelah Indonesia merdeka ini. Ada pula ruang pameran, diorama, dan ruang audio visual yang bisa dikunjungi wisatawan.

Museum ini berada di Jalan Asia Afrika Nomor 65, Braga, Sumur Bandung, Kota Bandung, Jawa Barat.

Museum ini buka pada hari Selasa, Kamis, Sabtu, dan Minggu. Pengunjung dianjurkan melakukan pemesanan tiket secara daring sekaligus menentukan waktu kunjungan terlebih dahulu melalui situs web resminya.

Adapun waktu kunjungannya pukul 09.00-10.00 WIB, 11.00-12.00 WIB, 13.00-14.00 WIB, dan 15.00-16.00 WIB.

7. Taman Balai Kota Bandung

Taman Balai Kota Bandung beralamat di Jalan Wastukencana Nomor 2, Babakan Ciamis, Sumur Bandung, Kota Bandung, Jawa Barat.

Taman ini buka selama 24 setiap harinya. Lokasinya berjarak 2,5 km dari pusat kota.

Sejumlah aktivitas bisa dilakukan di Taman Balai Kota Bandung, di antaranya jogging, foto-foto, dan main di taman labirin. Taman ini juga cocok sebagai lokasi nongkrong dan wisata keluarga.

error: Content is protected !!