JAKARTA, celebrities.id – Rekomendasi menu daging sapi Idul Adha semakin banyak dicari menjelang hari raya. Sebagaimana kita ketahui, momen Idul Adha identik dengan kurban hewan ternak seperti sapi dan kambing yang disembelih serta daging-dagingnya dibagikan kepada masyarakat membutuhkan.
Oleh karena itu, pada perayaan Idul Adha ini sangat mudah menjumpai makanan-makanan yang terbuat dari daging sapi dan kambing. Nah, bila Anda hendak memasak atau mengolah daging sapi, kami mempunyai sejumlah rekomendasinya.
Tak tanggung-tanggung, rekomendasi menu dari daging sapi inipun dijamin lezat karena semuanya ala chef! Lantas, apa saja sih menu daging sapi yang cocok dimasak di momen Idul Adha maupun setelahnya? Berikut daftarnya, dirangkum dari berbagai sumber, Jumat (8/7/2022).
Rekomendasi Menu Daging Sapi Idul Adha ala Chef
1. Rendang empuk ala Chef Devina Hermawan
Bahan-bahan:
- 600 gr daging sapi sengkel, potong
- 5 siung bawang putih
- 7 siung bawang merah
- 5 butir kemiri
- 8 cabai keriting merah
- 2 cabai merah
- 3 cm jahe
- 80 ml minyak kelapa
- 2 batang serai, potong dan geprek
- 1 lengkuas, iris dan geprek
- 5 lembar daun jeruk purut
- 2 lembar daun kunyit
- 1 lembar daun pandan
- 3 lembar daun salam
- 500 ml air
- 500 ml santan kental
Rempah kering:
- 1 sdm ketumbar bubuk
- 2 sdt lada putih bubuk
- 2 sdt jinten bubuk
- ¼ sdt kayu manis bubuk
- 1 sdt pala bubuk
- 1 sdt bunga lawang bubuk
- 1 sdt kapulaga bubuk
- 1 sdt cengkeh bubuk
- 1 sdt cabai bubuk
Lainnya:
- ½ sdm garam
- 2 sdt gula
- 1 sdt kaldu jamur
Cara membuat:
- Blender bawang merah, bawang putih, kemiri, cabai merah, cabai keriting merah dan, jahe menggunakan minyak kelapa.
- Campurkan daging dengan rempah kering lalu ratakan sambil dipijat-pijat, agar bumbu lebih meresap bisa dimarinasi semalaman dan ditambahkan garam.
- Panaskan pan dan tuang bumbu halus, tambahkan serai, lengkuas, daun salam, daun jeruk purut, daun kunyit, dan daun pandan lalu tumis jangan sampai terlalu kering kemudian masukkan daging yang sudah dimarinasi sampai tersangrai dengan baik lalu masukkan santan dan air kemudian aduk rata.
- Masukkan garam, gula dan kaldu jamur lalu masak hingga mendidih menggunakan api sedang lalu gunakan api kecil dan tutup pan sambil sesekali diaduk dan masak hingga meresap.
- Saat air sudah akan habis, masak rendang dengan api kecil sambil terus diaduk-aduk hingga kering dan bumbu menempel pada daging.
- Rendang siap disajikan.
2. Serundeng daging sapi ala Chef Eddy Siswanto
Bahan-bahan:
- 1 Kg Daging Sapi Has Dalam
- 1 Btr Kelapa Parut
- 100 gr Bawang Merah
- 30 gr Bawang Putih
- 75 gr Cabe Keriting Merah
- 10 Buah Cabe Rawit Merah
- 30 gr Lengkuas
- 5 Lbr Daun Salam
- 5 Lbr Daun Jeruk
- 5 gr Kencur
- 10 gr Kunyit
- 2 Btg Serai
- 10 gr Jahe
- 10 gr Ketumbar Bubuk
- 1 Sdt Lada Bubuk
- 10 gr Garam
- 15 gr Kaldu Rasa Sapi
- 30 gr Gula Merah
Cara membuat:
- Pertama, potong-potong daging sapi secara memanjang. Tumis jahe, bawang putih, bawang daun, lengkuas, sebentar.
- Bila sudah harum, masukkan air. Lalu masukkan daging. Beri garam dan kaldu rasa sapi secukupnya.
- Potong-potong bumbu halus, termasuk iris-iris cabai. Bila sudah, haluskan bumbu halus pakai blender atau chopper.
- Di wajan yang berbeda, tumis bumbu halus. Ketika sudah harum, tuang air rebusan daging sapi yang sudah dipakai merebus selama 40 menit. Aduk.
- Bila sudah agak mengental, masukkan daging sapinya. Masak sampai kuah menyusut.
- Setelah menyusut, masukkan kelapa parut. Aduk hingga rata. Bila sudah harum dan kering, angkat dan sajikan.
3. Daging masak hitam ala Chef Rudy Choirudin
Bahan 1 :
- 400 g Daging Sapi Has Luar, dipotong tipis-tipis
- 1 saset Bubuk Gulai Padang
- 1 sdt Ketumbar Bubuk
- 1/2 sdt Merica Bubuk
Bahan 2 :
- 3 siung Bawang Putih, dicincang
- 4 buah Bawang Merah, dirajang
- 1/2 sdt Garam
Bahan 3 :
- 5 sdm Minyak Goreng
- 500 ml Santan Kental
- 5 sdm Kecap Manis
- 1 sdm Bawang Goreng
Cara membuat:
- Lumuri daging dengan Bubuk Gulai instan, Ketumbar Bubuk dan Merica Bubuk hingga rata, lalu sisihkan.
- Tumis bawang putih hingga kekuningan, tambahkan bawang merah, tumis kembali hingga bawang merah mulai menguning.
- Masukkan daging yang sudah dilumuri bumbu, tumis hingga daging berubah warna.
- Masukkan garam dan kecap, aduk hingga kecap berbuih.
- Tuang santan, atur nyala api kecil cenderung sedang dan tutup wajan, masak hingga kadar air menyusut 50 persen.
- Aduk-aduk perlahan hingga kuah menyusut hingga 30 persen dan mengental.
- Angkat dan segera sajikan beserta taburan bawang goreng.
4. Krengsengan daging sapi ala Chef Rudy
Bahan 1:
- 500 daging
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt lada
Bahan 2: (haluskan)
- 6 siung bawang putih
- 2 buah bawang merah
- 1 sdt lada bubuk
- 1/2 sdt garam
Bahan 3:
- 2 sdm minyak kelapa
- 2 lembar daun salam
- 6 sdm kecap manis
- 10 buah cabe rawit merah memarkan
- 3 sdm air
- 2 sdm bawang goreng
Cara membuat:
- Taburi daging dengan garam dan lada yang sudah dicampur terlebih dahulu
- Panaskan grill setelah panas masak bolak balik jangan sampai terlalu matang, angkat dan sisihkan.
- Tumis bahan 2 hingga harum dan matang.
- Masukkan daun salam, masak sesaat, masukkan kecap manis dan cabe, masak hingga kecap berbuih, masukan air dan 3 sdm bawang goreng, aduk hingga rata.
- Setelah kecap hampir mengental lagi, masukkan dagingc aduk rata hingga daging cukup matangnya.
- Jika sudah matang, angkat, taburi bawang goreng, dan sajikan dengan nasi.
5. Bakso daging sapi ala Chef Devina Hermawan
Bahan-bahan:
- 500 gr daging sapi chuck (leher)
- 100 gr tetelan / lemak sapi
- 2 sdm bawang merah goreng
- ½ sdm bawang putih goreng
- 80 gr tepung sagu
- 1.5 sdt garam
- 2 sdt gula pasir
- ½ sdt merica
- 1 sdt Royco Kaldu Sapi
- 130 gr es batu
- 1 butir putih telur
- 2 sdt baking powder
Bahan kuah bakso:
- 2,5 liter air
- 200 gr tetelan sapi
- 1 sdt Royco Kaldu Sapi
- 1 sdt garam
- 1 sdt gula pasir
- ¼ sdt merica
- 1 sdm bawang putih goreng
- 1 sdm bawang merah goreng
Pelengkap:
- Sawi hijau
- Daun bawang
- Seledri
- Bawang goreng
Cara membuat:
- Keringkan daging, buang silver skin lalu potong-potong.
- Masukkan ke dalam food processor beserta tetelan lalu masukkan garam, gula, merica, Royco Kaldu Sapi, baking powder, bawang merah goreng, dan bawang putih goreng. Haluskan hingga lengket 2-3 menit.
- Masukkan putih telur, haluskan kemudian masukkan es batu secara perlahan, haluskan hingga rata.
- Masukkan tepung sagu, haluskan kembali. Pindahkan ke dalam mangkuk. Simpan di dalam kulkas.
- Untuk kuah, didihkan air lalu masukkan tetelan.
- Blender bawang putih goreng dan bawang merah goreng kemudian masukkan ke dalam kuah.
- Masukkan Royco Kaldu Sapi, garam, gula pasir, dan merica.
- Potong-potong sawi hijau lalu rebus di panci terpisah, tiriskan.
- Bentuk bulat bakso dengan tangan ataupun dengan sendok kemudian masukkan ke dalam air panas hingga mengapung atau matang.
- Masukkan bakso ke dalam kuah beserta sawi hijau.
- Pindahkan ke dalam mangkuk beri taburan seledri, daun bawang, dan bawang goreng.
- Bakso sapi siap disajikan.
Editor : Leonardus Selwyn Kangsaputra
Artikel ini bersumber dari www.celebrities.id.