Kumpulan Contoh Gurindam Berbagai Tema dan Pengertiannya

Kumpulan Contoh Gurindam Berbagai Tema dan Pengertiannya

3 menit

Sahabat 99, tahukah kamu apa itu gurindam? Jika dilihat dari contohnya, gurindam hampir mirip dengan pantun. Lalu apa bedanya? Simak pengertian, ciri-ciri, serta contoh gurindam di sini!

Dalam bahasa Indonesia, kamu dapat menemukan sebuah kiasan kalimat bernama gurindam.

Gurindam adalah sebuah bentuk puisi lama yang hanya terdiri dari dua bait.

Mungkin banyak dari kamu yang menganggap gurindam dan pantun merupakan hal yang sama karena jumlah baitnya.

Padahal gurindam jauh berbeda dari pantun, lo!

Simak pengertian, ciri-ciri, serta contoh gurindam di bawah ini!

Pengertian Gurindam

Kumpulan Contoh Gurindam Berbagai Tema dan Pengertiannya

Gurindam adalah puisi lama yang berisi dua bait.

Dalam dua bait gurindam, terdapat dua kalimat yang memiliki rima yang sama dengan satu kesatuan yang utuh.

Gurindam merupakan puisi yang dibawa oleh sastrawan Hindu dari India.

Dalam bahasa Tamil di India, gurindam dapat berarti perumpamaan, mula-mula, atau asal.

Umumnya, baris pertama gurindam berisi kalimat soal, perjanjian, atau masalah.

Sementara itu, baris kedua berisi jawaban atau akibat dari masalah yang ada pada baris pertama.

Ciri-Ciri Gurindam

Ada enam ciri-ciri gurindam yang umum kamu temukan pada puisi lama ini.

Ciri-ciri gurindam tersebut adalah:

  • Terdiri dari dua baris pada setiap baitnya
  • Setiap baris memiliki jumlah kata sebanyak 10 hingga 14 kata
  • Tiap baris dalam gurindam memiliki keterkaitan sebab-akibat
  • Baris pada gurindam memiliki rima atau bersajak, dengan rima berbentuk A-A, B-B, C-C, dan selanjutnya
  • Makna atau arti dari sebuah gurindam berada pada baris kedua
  • Gurindam umumnya berisi kata-kata mutiara, filosofi hidup, atau nasehat-nasehat

Jenis-Jenis Gurindam

contoh gurindam berangkai

Berdasarkan dari baris gurindam, terdapat dua macam bentuk gurindam, yakni berkait dan berangkai.

Gurindam berangkai adalah bentuk gurindam yang memiliki kata yang sama pada setiap barisnya.

Contoh gurindam berangkai:

Lakukan saja apa yang menurutmu benar.

Lakukan saja apa yang menurutmu pantas.

Hidup hanya bergantung hati.

Hidup hanya sesaat dan kemudian mati.

Sementara gurindam berkait adalah bentuk gurindam yang bait pertamanya berkaitan dengan bait selanjutnya dan bait seterusnya.

Contoh gurindam berkait:

Siapa tak ingin sesat dunia akhirat.

Maka cepatlah taubat sebelum terlambat.

Tapi siapa yang lekas bertaubat sebelum kiamat.

Maka didapatlah itu yang namanya selamat.

Contoh Gurindam Terkenal

contoh gurindam terkenal

Salah satu contoh gurindam paling terkenal adalah gurindam dari Raja Ali Haji, saudara sepupu Raja Ali yang merupakan raja di Riau (1844-1857).

Berikut adalah gurindam 12 pasal karya Raja Ali Haji yang berjudul “Gurindam Dua Belas”.

Barang siapa tidak memegang agama.

Sekali-kali tiada boleh dibilangkan nama.

Barang siapa mengenal yang empat.

Maka ia itulah orang ma’rifat.

Gendang gendut tali kecapi.

Kenyang perut senang hati.

Contoh Gurindam Nasihat

contoh gurindam nasihat

Berikut adalah contoh gurindam nasihat yang bisa kamu hafalkan:

Contoh 1:

Untuk orang yang suka bersandiwara.

Jalan hidupnya akan menyiksa.

Contoh 2:

Rajin belajarlah di usia muda.

Jangan pernah kamu menunda-nunda.

Contoh 3:

Pikir dulu sebelum berkata.

Agar tidak melukai sesama.

Contoh Gurindam Agama

contoh gurindam agama

Berikut adalah contoh gurindam agama yang menyentuh hati:

Contoh 1:

Barang siapa mengenal Allah.

Suruh dan tegahnya tiada ia menyerah.

Contoh 2:

Jika kita berguru agama.

Maka kita akan bisa mengenal-Nya.

Contoh 3:

Apabila anak tidak diajari ilmu agama.

Pastilah anak menjadi tercela.

Contoh Gurindam Cinta

contoh gurindam cinta

Berikut adalah contoh gurindam cinta untuk menggaet pujaan hati:

Contoh 1:

Apabila hati sudah bergejolak tentang cinta.

Maka tidak ada obatnya selain berumah tangga.

Contoh 2:

Senyumanmu adalah penyemangat hari-hariku.

Maka janganlah engkau jauh dari hatiku.

Contoh 3:

Barang siapa dilamun cinta.

Pastikan dapat berita gembira.

***

Semoga artikel ini bermanfaat untuk Sahabat 99, ya!

Yuk, simak informasi menarik lainnya di portal Berita 99.co Indonesia.

Pastikan juga mampir ke 99.co.id dan rumah123.com untuk menemukan rumah idamanmu.

Ada beragam penawaran menarik seperti perumahan Leuwi Gajah Residence.

Artikel ini bersumber dari www.99.co.

Tinggalkan Balasan

error: Content is protected !!