5 Cara Cek Kuota IndiHome (FUP) Terbaru 2022, Gak Usah Pakai Aplikasi!

5 Cara Cek Kuota IndiHome (FUP) Terbaru 2022, Gak Usah Pakai Aplikasi!

3 menit

Cara cek kuota IndiHome bisa dilakukan lewat beberapa saluran. Kamu bisa memeriksanya via aplikasi, situs resmi, sampai call center. Simak panduan lengkapnya di sini.

Sebagai salah satu penyedia jasa layanan internet rumahan terbesar, IndiHome memberlakukan sistem Fair Usage Policy  atau FUP.

Atau jika dalam bahasa Indonesia berarti batas pemakaian normal.

Sistem ini membuat para pengguna IndiHome mempunyai batasan kuota untuk dapat menikmati kecepatan internet dengan maksimal.

Setelah melewati FUP, kecepatan internet akan menurun atau disesuaikan berdasarkan ketentuan dan syarat yang berlaku.

Akan tetapi tenang saja, meski FUP menurun kamu masih bisa mengakses internet sepuasnya.

Kemudian besaran FUP di setiap paket berbeda-beda.

Biasanya, semakin tinggi kecepatan paket internet yang dipilih, pengguna akan mendapatkan FUP atau kuota yang besar.

Tak main-main, ketika kamu melewati batas FUP, kecepatan internet bisa dipangkas sampai setengahnya.

Maka dari itu, kamu mesti tahu penggunaan FUP dalam setiap bulannya..

Dengan sering cek kuota IndiHome, kamu akan tahu berapa sisa FUP yang dimiliki….

Sehingga nantinya kamu bisa lebih bijak dalam menggunakan internet.

Lalu, bagaimana cara cek kuota IndiHome atau FUP tersebut?

Ternyata caranya sangat mudah. Kamu dapat menggunakan beberapa saluran yang sudah IndiHome sediakan.

Apa saja? Selengkapnya bisa dilihat di bawah ini.

5 Cara Cek Kuota IndiHome

1. Melalui Aplikasi myIndiHome

5 Cara Cek Kuota IndiHome (FUP) Terbaru 2022, Gak Usah Pakai Aplikasi!

Cara cek kuota IndiHome pertama, bisa melalui aplikasi myIndiHome.

Sebelum itu, pastikan kamu sudah mengunduh dan memasang aplikasi myIndiHome di ponsel pintar.

Lalu, untuk bisa mengakses aplikasi kamu harus mendaftarkan diri dulu dengan memasukkan nomor HP atau email dan nomor IndiHome.

Setelah daftar dan mempunyai akun, silakan masuk ke dalam aplikasi.

Nah, dalam tampilan depan aplikasi, informasi perihal sisa kuota atau FUP akan tertera.

Sisa kuota berada di sisi kanan informasi tagihan.

2. Lewat Situs Resmi

cek kuota indihome lewat situs resmi

sumber: myih.telkom.co.id/home

Cek sisa kuota IndiHome berikutnya, yaitu lewat situs resmi indihome.co.id.

Silakan masuk ke dalam situs tersebut.

Dalam tampilan depan, kamu akan melihat banyak menu.

Untuk mengetahui besaran penggunaan internet, silakan pilih menu ‘myIndiHome’.

Secara prinsip memang sama saja seperti menggunakan aplikasi.

Namun lewat situs resmi kamu tak perlu repot untuk memasang aplikasi di ponsel pintar.

Setelah memilih menu ‘myIndiHome’, silakan masukan nomor ponsel/email, dan kata sandi yang sudah didaftarkan.

Jika sudah masuk, di tampilan depan laman myIndiHome akan tertera jumlah pemakaian internet terbaru.

3. Melalui Media Sosial

cek kuota indihome

sumber: twitter.com/IndiHomeCare

Selain cara di atas, cek kuota IndiHome dapat dilakukan dengan menghubungi media sosial.

Salah satu media sosial yang bisa kamu akses adalah twitter dengan nama akun: @IndiHomeCare.

Kamu bisa menghubungi admin akun tersebut dengan cara mention atau via direct massage.

Silakan tulis pesan jika kamu ingin tahu penggunaan FUP dalam satu bulan.

Biasanya admin akan meminta nomor IndiHome untuk selanjutnya di cek penggunaan internetnya.

4. Menghubungi Call Center

Cek sisa kuota IndiHome pun ternyata bisa diketahui dengan menghubungi call center.

Call center IndiHome sendiri, bisa dihubungi lewat nomor (kode area) 147.

Contohnya kamu yang tinggal di Bandung, silakan hubungi nomor: 022147 untuk cek sisa kuota.

Akan tetapi cara tidak gratis atau ada tarifnya, sehingga kamu harus menyiapkan pulsa sebelum menghubungi 147.

5. Datang Langsung ke Plasa Telkom Terdekat

Cek kuota IndiHome yang terakhir yakni dengan mendatangi langsung Plasa Telkom terdekat.

Walau sebenarnya agar merepotkan karena kamu mesti mengantre, tapi cara ini sangat efektif.

***

Itulah cara cek kuota IndiHome yang dapat kamu coba.

Semoga bermanfaat, Property People.

Temukan artikel menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Grand Dahlia Cluster Depok bisa jadi pilihan tepat jika kamu sedang mencari hunian dengan desain menarik di Depok.

Informasi lebih lanjut, silakan lihat di www.99.co/id dan rumah123.com karena kami selalu #AdaBuatKamu.

Cek sekarang juga!


Artikel ini bersumber dari www.99.co.

Tinggalkan Balasan

error: Content is protected !!