12 Contoh Gambar 3 Dimensi Mudah yang Menipu Mata

12 Contoh Gambar 3 Dimensi Mudah yang Menipu Mata

4 menit

Kamu mendapat tugas untuk menggambar bentuk tiga dimensi? Daripada bingung, simak beberapa contoh gambar 3 dimensi berikut ini, yuk. Hasilnya ada yang tampak seperti benda asli, lo!

Benda tiga dimensi di kehidupan nyata sebenarnya cukup banyak.

Hanya saja, untuk menggambarnya butuh ketelitian serta kemampuan yang lebih baik.

Jika tidak, hasil gambar akan terlihat seperti bentuk dua dimensi nan datar.

Agar lebih mudah memahaminya, ini dia beberapa contoh gambar 3 dimensi untukmu.

12 Contoh Gambar 3 Dimensi untuk Tugas Gambar

1. Tangga Ruang Bawah Tanah

12 Contoh Gambar 3 Dimensi Mudah yang Menipu Mata

Sumber: youtube.com/Alfan Fauzi

Pertama, kamu bisa coba membuat anak tangga yang seolah mengarah ke ruang bawah tanah.

Agar tampilannya lebih realistis, pastikan memberi bayangan di sekeliling tangga.

Kamu juga bisa membingkainya dengan bentuk persegi panjang yang menyerupai bukaan lantai.

2. Bunga di Dalam Vas

bunga 3D di dalam vas

Sumber: broonet.com

Ide selanjutnya adalah menggambar bunga di dalam vas.

Selain memanfaatkan bayangan, kamu bisa memberi warna pada gambar utama.

Langkah ini akan menonjolkan perbedaan antara benda serta bayangan sehingga efek tiga dimensi lebih terasa.

3. Lubang Besar di Tanah

contoh gambar 3 dimensi yang mudah

Sumber: innoppiah.blogspot.com

Ide selanjutnya, kamu bisa coba menggambar lubang besar di tanah.

Sama seperti sebelumnya, kamu harus pandai bermain shading.

Gunakan pensil untuk mengarsir area yang akan menjadi bagian bawah agar bentuknya terlihat nyata.

4. Contoh Gambar 3 Dimensi Jembatan dari Pensil

Contoh Gambar 3 Dimensi sederhana

Sumber: informazone.com

Jika ingin menguji kemampuan, cobalah tiru sketsa gambar di atas.

Tampilannya sederhana, hanya ada jembatan kecil, jalan di dua sisi, perahu, serta sosok manusia.

Namun, teknik yang tepat membuat tampilan gambar terlihat hidup.

Seolah kamu benar-benar sedang menatap miniatur manusia yang mendayung melewati sungai kecil!

5. Contoh Gambar Kubik 3 Dimensi Sederhana

contoh gambar 3 dimensi yang mudah

Sumber: rvwab.com

Ingin gambar yang lebih sederhana?

Kalau begitu, kamu bisa coba menggambar kubik tiga dimensi.

Gunakan spidol untuk membentuk garis utama benda, lalu pakai pensil untuk memberi bayangannya.

Meski sederhana, gambar satu ini tampak sangat menarik di mata.

6. Gambar Rumah Dua Tingkat

Contoh Gambar 3 Dimensi sketsa rumah 2 tingkat

Sumber: broonet.com

Contoh gambar 3 dimensi berikutnya adalah bentuk rumah dua tingkat.

Pengerjaannya cukup rumit karena kamu perlu menentukan arah bayangan dengan teliti.

Namun, hasil akhirnya pasti akan membuatmu mendapat nilai tinggi, deh.

7. Contoh Gambar 3 Dimensi Menipu Mata

gambar kacamata tiga dimensi sederhana

Sumber: informazone.com

Saat melihat gambar di atas, rasanya seperti menatap kacamata yang tersimpan di atas kertas bukan?

Padahal, sebenarnya ini bukan kacamata asli melainkan hanya sebuah gambar, lo.

Gradasi benda dan bayangan yang tepat membuat gambar ini terlihat nyata di mata.

8. Contoh Gambar 3D Buah Apel

ilustrasi buah apel di kertas

Sumber: marcellobarenghi.com

Ide gambar tiga dimensi satu ini merupakan karya dari Marcello Barenghi.

Sekilas melihatnya, kamu tentu akan berpikir bahwa ini merupakan buah apel asli.

Padahal nyatanya, ini merupakan gambar tiga dimensi yang memadukan teknik gambar, warna, dan bayangan dengan apik.

9. Kubus di Sudut Ruangan

gambar kubus 3 dimensi di sudut ruangan

Sumber: youtube.com/simple drawing tutorial

Contoh gambar 3 dimensi yang mudah satu ini mungkin lebih menarik untukmu.

Kamu hanya perlu menggambar tujuh buah bentuk persegi yang saling terhubung, lalu beri warna yang berbeda.

Perbedaan warna ini memberi efek seolah kamu tengah menatap bentuk kubus di sudut ruangan.

10. Gambar Tangga Sederhana

gambar 3d mudah bentuk tangga

Sumber: liputan6.com

Pada contoh gambar 3 dimensi satu ini kamu perlu memanfaatkan lipatan kertas.

Jadi, sebelum mulai menggambar, lipatlah dahulu kertas menjadi dua.

Kemudian, gambar tangga di atasnya yang seolah tengah bersandar di dinding.

11. Ilustrasi Galaksi di Atas Kertas

contoh gambar 3 dimensi di kertas

Sumber: liputan6.com

Gambar tiga dimensi ini seolah menampilkan galaksi di balik robekan kertas.

Konsepnya memang sederhana, tetapi butuh teknik yang baik untuk menirunya.

Pasalnya, kamu tidak hanya bermain dengan garis serta gradasi, tetapi juga perpaduan warna.

12. Kapal Bajak Laut

ide sketsa 3d kapal laut

Sumber: brilio.net

Ide terakhir, kamu bisa coba menggambar kapal bajak laut.

Agar bentuknya lebih besar dan ilustrasi optik gambar kuat, gabungkan tiga kertas menjadi satu.

Baru kemudian buat bentuk kapal besar yang menyambung antar kertas di atasnya.

***

Semoga informasinya bermanfaat ya Sahabat 99.

Pantau terus informasi penting seputar properti lewat Berita 99.co Indonesia.

Kamu tertarik untuk tinggal di kawasan Cisauk Point?

Temukan penawaran menariknya di 99.co/id dan Rumah123.com yang selalu #AdaBuatKamu!

Artikel ini bersumber dari www.99.co.

Tinggalkan Balasan

error: Content is protected !!