Travel  

10 Bandara Paling Tepat Waktu di Dunia 2022, Ada yang di Asia

10 Bandara Paling Tepat Waktu di Dunia 2022, Ada yang di Asia

korannews.com – Bandara Haneda di Tokyo, Jepang, kembali dinobatkan sebagai bandara yang paling tepat waktu di dunia tahun 2022 atau The Top Performing Global Airports 2022, versi perusahaan analisis penerbangan asal Inggris, Cirium .

Dalam laporan yang diumumkan pada Selasa (3/1/2023), bandara yang dibuka tahun 1931 ini memiliki ketepatan waktu keberangkatan sebesar 90,33 persen dan total 373.264 penerbangan.

“Pada tahun 2022, 90,33 persen penerbangan bandara (ini) berangkat tepat waktu. Bahkan, tiga dari 10 bandara paling tepat waktu secara global berasal dari kawasan Asia-Pasifik,” kata Director General Airports Council International (ACI) World, Luis Felipe de Oliveira, dikutip dari laporan resmi, Jumat (6/1/2023).

Adapun tiga bandara yang ia maksud adalah Bandara Haneda, Bandara Internasional Kempegowda, dan Bandara Internasional Indira Gandhi.

Sebagai informasi, Bandara Haneda juga memperoleh penghargaan yang sama pada tahun 2021.

Dilansir dari keterangan resminya, bandara tersebut mencatat 95,55 persen ketepatan waktu keberangkatan dan 154.158 penerbangan pada waktu itu.

Daftar 10 bandara paling tepat waktu tahun 2022

Berikut adalah sejumlah bandara yang dinilai paling tepat waktu tahun lalu menurut analisis Cirium:

  1. Bandara Haneda (ketepatan 90,33 persen dengan 373.264 penerbangan)
  2. Bandara Internasional Kempegowda (ketepatan 84,08 persen dengan 201.897 penerbangan)
  3. Bandara Internasional Salt Lake City (ketepatan 83,87 persen dengan 226.545 penerbangan)
  4. Bandara Detroit Metropolitan Wayne County (ketepatan 82,6 persen dengan 271.963 penerbangan)
  5. Bandara Internasional Philadephia (ketepatan 82,62 persen dengan 271.963 penerbangan)
  6. Bandara Internasional Minneapolis-St. Paul (ketepatan 81,95 persen dengan 276.346 penerbangan)
  7. Bandara Internasional Indira Gandhi (ketepatan 81,84 persen dengan 411.205 penerbangan)
  8. Bandara Internasional Seattle-Tacoma (ketepatan 81,04 persen dengan 383.250 penerbangan)
  9. Bandara Internasional El Dorado (ketepatan 80,72 persen dengan 273.721 penerbangan)
  10. Bandara Internasional Charles Douglas (ketepatan 80,68 persen dengan 457.871 penerbangan).

Optimalkan Produktivitas, Menteri Perhubungan Minta Jam Operasional Bandara Ditambah

Menurut Oliveira, bandara menghadapi kebutuhan untuk meningkatkan efisiensi dan kinerja, sekaligus mengurangi biaya operasional sembari memberikan pelayanan terbaik bagi pelaku perjalanan.

“Soal latar belakang ini, teknologi dan pembagian informasi berperan penting sebagai enabler (penyedia solusi atau pendukung) semua proses bisnis dan kinerja yang tepat waktu secara virtual,” tuturnya.

Metode penilaian

Setiap bulannya, Cirium meninjau total penerbangan pada periode tertentu (sekitar tiga juta) untuk setiap bandara secara global dalam sebuah daftar urutan, kemudian melihat di mana demarkasi persentil jatuh.

Terkait laporan tahunan bandara yang paling tepat waktu, pihak Cirium mengambil jumlah total penerbangan dalam tahun tertentu untuk setiap bandara.

Adapun kategori bandara secara global berdasarkan beberapa hal, antara lain:

  • 10 persen teratas dari total penerbangan yang dilayani dalam sebulan
  • Cakupan gate departure (pintu keberangkatan) yang sesungguhnya sebesar 80 persen atau lebih baik
  • Wajib melayani sedikitnya tiga wilayah (termasuk wilayah sendiri)

Tidak hanya itu, Cirium juga memiliki dewan penasihat yang terdiri dari para ahli dalam industri terkait untuk meninjau data yang ada.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram “Kompas.com News Update”, caranya klik link , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Exit mobile version