Luna Fantasia Mobile Resmi Rilis di Google Play, Lahan Baru Gamers Menikmati MMORPG

Luna Fantasia Mobile Resmi Rilis di Google Play, Lahan Baru Gamers Menikmati MMORPG

korannews.com – Majamojo resmi membuka akses unduh Luna Fantasia Mobile pada 16 Maret 2023. Lahan baru buat para penggemar game petualangan MMORPG. Luna Fantasia Mobile menghadirkan tiga fitur utama ; Open World, Family Tree dan Community, beragam tipe pertempuran.

Jakarta – PT Games Karya Nusantara (Majamojo) sebagai perusahaan perebit game joint venture Telkomsel melalui INDICO dan GoTo melalui PT Aplikasi Multimedia Anak Bangsa secara resmi menambah koleksi game terbaru berjenis Massively Multiplayer Online Role-Play Game (MMORPG), Luna Fantasia Mobile. Majamojo akan membuka akses unduh Luna Fantasia Mobile pada 16 Maret 2023 di Google Play. Luna Fantasia Mobile menghadirkan beberapa fitur game yang menyenangkan antara lain peta permainan yang luas, dapat membentuk tim dan keluarga, dan beragam jenis pertempuran.

“Seiring dengan perkembangan industri mobile game di Indonesia, para pemain menginginkan lebih dari sekedar game berkualitas namun juga memiliki fleksibilitas. Di samping itu, Luna Fantasia Mobile merupakan game yang sangat menarik, memiliki fitur-fitur unik dan membawa nostalgia era 2000-an. Melihat antusiasme yang tinggi dari para pemain, kami meluncurkan Luna Fantasia Mobile untuk para penikmat, pecinta dan pemain baru yang ingin bermain MMORPG di Indonesia,” ungkap Yudi C. Anwar sebagai CEO Majamojo.

Luna Fantasia Mobile memiliki alur cerita pertempuran yang tak terelakan antara pemain dengan para monster yang ingin menguasai Blue Land. Dalam game ini terdapat tiga ras dengan enam class yang dapat dipilih oleh para pemain antara lain; Elf dengan class Shadow Arrow, Crusader; Human dengan class Barbarian dan Panaceia & Sword Master; Dark Elf dengan class Dark Wizard dan Dark Mage.

Peta Permainan Luas

Luna Fantasia Mobile menghadirkan open world map yang luas dengan dipadati oleh beragam karakter di dalam game mulai dari monster, non-player character (NPC), hingga bertemu dengan pemain lain. Di samping itu, para pemain juga dapat menjelajahi BluelLand yang terasa lebih hidup melalui berbagai aktivitas seperti memancing, menambang, dan bertani. Dibalut grafis mulus dengan frame rate 60hz serta detail tinggi, sehingga membuat Luna Fantasia Mobile menjadi terasa lebih nyata.

Bentuk tim dan Keluarga
Luna Fantasia Mobile memungkinkan para pemain untuk mengajak teman untuk bertemu dan bermain bersama melalui beberapa fitur antara lain Guild, dan Family. Melalui Guild, para pemain dapat membuat atau bergabung kedalam komunitas. Guild memberikan pengalaman bermain lebih menyenangkan dengan membentuk komunitas solid dan kuat.

Sementara itu, pemain juga dapat membentuk silsilah keluarga melalui fitur family tree. Pemain dapat mengajak pemain lain untuk menikah, mengadopsi dan diadopsi. Melalui family tree akan memberikan peningkatan buff atau kekuatan karakter.

Pertempuran Tak Terelakkan

Alur cerita Luna Fantasia Mobile membawa para pemain pada pertempuran yang tak terelakkan. Para pemain dapat melakukan pertarungan yang sengit antar pemain, dan komunitas untuk membuktikan diri sebagai yang terkuat di Blueland. Terdapat beberapa jenis pertempuran yang dapat dimasuki oleh para pemain antara lain Arena, Battle Royale, Guild War, Guild Raid, Seige War, Daily Boss, dan Resource Dungeon.

“Banyak yang dapat kami eksplorasi untuk meningkatkan pengalaman bermain Luna Fantasia Mobile. Tentunya kami akan terus berinovasi menghadirkan pengalaman terbaik untuk Luna Fantasia Mobile. Di sisi lain, kami juga akan menghadirkan rangkaian acara seperti tournament. Jadi para pemain bisa mempersiapkan karakter dan tim untuk menjadi yang terkuat di Blueland,” tutup Yudi.

***

Majamojo
Perusahaan patungan antara Telkomsel melalui subsidari PT Telkomsel Ekosistem Digital dan GoTo (PT Aplikasi Multimedia Anak Bangsa). Majamojo adalah perusahaan penerbitan gim yang bertujuan untuk menjadi pemimpin industry di Asia Tenggara. Majamojo berfokus pada pengembangan gim seluler, memperkuat Telkomsel Ekosistem Digital dan GoTo termasuk meningkatkan kemampuan digital, aset teknologi dan menjangkau ekosistem digital yang lebih luas. Lebih dari itu, Majamojo juga bertujuan untuk memperkuat industri gim di Indonesia, meliputi dorongan dan pembinaan pengembangan talenta digital dalam negeri. Seluruh upaya ini juga untuk mendukung transformasi digital Indonesia dan memberikan manfaat untuk ekonomi digital untuk seluruh masyarakat.

Ikuti terus berita game dan esports terbaru di Ligagame! Kunjungi Instagram dan Youtube Ligagame.tv yang selalu update dan kekinian.

Komitmen Megaxus Infotech Tingkatkan Solusi Lengkap untuk Pasar Game Indonesia dan Global

Ikuti terus berita game dan esports terbaru di Ligagame! Kunjungi Instagram dan Youtube Ligagame.tv yang selalu update dan kekinian.

error: Content is protected !!