Honda Siapkan Jenis Mobil Hybrid yang Cocok buat Indonesia

Honda Siapkan Jenis Mobil Hybrid yang Cocok buat Indonesia

korannews.com – PT Honda Prospect Motor ( HPM ) menjanjikan akan meluncurkan dua model mobil hybrid pada tahun ini. Untuk modelnya, Honda menyebutkan akan mengikuti permintaan pasar.

Pada pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show ( GIIAS ) 2022, HPM sudah memamerkan Accord e:HEV dan CR-V e:HEV . Kemungkinan besar yang akan diluncurkan duluan adalah jenis SUV .

Yusak Billy, Sales Marketing & Business Innovation Director PT HPM, mengatakan, untuk model yang akan dipasarkan sudah ada. Akan tetapi, pihaknya belum bisa memberi informasi lebih jauh soal model tersebut.

“Namun, yang pasti segmen dan model yang diminati konsumen, kalau kita lihat pasar (mobil nasional) Januari-Maret, market kita 50 persen SUV, market-nya Honda,” ujar Billy, saat ditemui di Karawang, belum lama ini.

Billy menambahkan, jika dihitung total penjualan SUV Honda, sudah mengalahkan Brio series 46 persen. Angka tersebut untuk periode Januari-Maret 2023.

“Jadi, kita ada WR-V, BR-V, HR-V, dan CR-V. Kalau dijumlah, SUV itu memang market yang besar. Mid SUV itu 19,6 persen kontribusinya, untuk market-nya HR-V sekarang,” kata Billy.

Selain SUV, tidak menutup kemungkinan juga Honda akan tetap menyediakan sedan hybrid untuk konsumen di segmen premium. Model yang akan diluncurkan kemungkinan besar adalah Accord Hybrid .

error: Content is protected !!