Nasdem Deklarasi Capres 2024, Demokrat: Anies Selaras dengan Nilai yang Kami Perjuangkan

Nasdem Deklarasi Capres 2024, Demokrat: Anies Selaras dengan Nilai yang Kami Perjuangkan

korannews.com – Kepala Badan Komunikasi Strategis DPP Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra mengatakan pihaknya menyambut baik langkah Partai Nasdem yang mengusung Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sebagai Calon Presiden (Capres) 2024.

Herzaky menyebut Demokrat selalu menghormati keputusan setiap partai politik demi merawat demokrasi di Indonesia.

“Demokrat menyambut baik langkah Nasdem yang hari ini menetapkan Anies Baswedan sebagai capres dari Partai Nasdem untuk Pilpres 2024,” ujar Herzaky saat ditemui di Kantor DPP Partai Demokrat, Jakarta Pusat, Senin (3/10/2022).

Kemudian, Herzaky menjelaskan Demokrat memiliki kriteria sendiri dalam menentukan capres dan calon wakil presiden (cawapres).

Demokrat menitikberatkan kepada integritas, kapabilitas, elektabilitas, chemistry, serta semangat perubahan dan perbaikan.

“Sejauh ini rekam jejak Anies Baswedan ini memiliki keselarasan dengan nilai-nilai yang selama ini Demokrat perjuangkan,” ucapnya.

Herzaky kemudian mengklaim hubungan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan Anies cukup dekat dan baik.

Sementara itu, Herzaky memastikan komunikasi yang terjalin antara Demokrat dan Nasdem-PKS akan terus berlanjut.

“Lebih lanjut, dalam penentuan capres dan cawapres, ketiga partai ini sepakat untuk memiliki semangat memperjuangkan perubahan dan perbaikan dalam menyikapi kondisi bangsa saat ini,” kata Herzaky.

Sebelumnya, Partai Nasdem resmi mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai capres yang akan diusung pada Pilpres 2024 mendatang.

Pengumuman tersebut disampaikan langsung oleh Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh.

“Pilihan capres Nasdem adalah yang terbaik daripada yang terbaik. Inilah akhir Nasdem memberikan seorang sosok Anies Baswedan,” ujar Paloh di Nasdem Tower, Gondangdia, Jakarta Pusat, Senin (3/10/2022).

Surya Paloh lantas mengungkapkan alasannya memilih Anies Baswedan sebagai capres yang akan diusung pada 2024.

“Kenapa Anies Baswedan? Jawabannya: Why not the best?” katanya.

Dalam deklarasi ini, sejumlah elite Partai Nasdem tampak hadir langsung. Di antaranya Prananda Surya Paloh, Rachmat Gobel, Syahrul Yasin Limpo, hingga Ahmad Sahroni.

error: Content is protected !!