Mudik Gratis dari Pemkab Tangerang, Tersedua 1.450 Kuota dengan 12 Tujuan Kota di Pulau Jawa

Mudik Gratis dari Pemkab Tangerang, Tersedua 1.450 Kuota dengan 12 Tujuan Kota di Pulau Jawa

korannews.com – Memasuki bulan suci Ramadhan, program mudik gratis sudah dibuka oleh sejumlah instansi pemerintah hingga swasta. Fasilitas ini memudahkan para perantau untuk pulang ke kampung halaman dengan aman dan nyaman.

Tak hanya kementerian hingga perusahaan BUMN, terdapat pemerintah daerah yang juga menyediakan program mudik gratis . Saat ini Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang juga menyediakan fasilitas mudik gratis bagi perantau.

Pemkab Tangerang menyediakan 1.450 kuota mudik gratis dengan tujuan ke 12 kabupaten atau kota di Pulau Jawa. Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Tangerang, Agus Suryana, menyebut prioritas utama yang akan diberikan kuota mudik adalah penduduk Kabupaten Tangerang yang akan mudik ke kampung halaman.

“Kami menargetkan yang akan diangkut sekitar 1.450 penumpang dengan mengerahkan 28 unit bus jenis bus pariwisata. Ada 12 jurusan kabupaten/kota, seperti Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY),” kata Agus.

Kepala Dinas Perhubungan Pemkab Tangerang itu menyebut program mudik gratis ini selalu diadakan rutin tiap tahunnya. Bagi warga Kabupaten Tangerang yang ingin mendaftar, wajib membuktikan kependudukannya melalui Kartu Tanda Penduduk (KTP).

Namun bagi Anda yang memiliki identitas di daerah lain tetap boleh mengikuti program ini. Hal yang utama adalah Anda berdomisili atau bekerja di wilayah Kabupaten Tangerang.

Adapun program mudik gratis ini dibuka mulai Kamis, 23 Maret 2023 hingga 29 Maret 2023 mendatang. Apabila jumlah pendaftar sudah memenuhi kuota yang tersedia, maka pendaftaran akan langsung ditutup.

Bagi pendaftar, Anda tinggal mengisi data dalam formulir di link berikut ini, klik di sini. Nantinya Dinas Perhubungan Kabupaten Tangerang akan memverifikasi di waktu yang sudah ditentukan.

Pendaftar mudik gratis akan diberangkatkan pada Senin, 17 April 2023. Adapun 12 kabupaten dan kota yang masuk dalam tujuan mudik gratis tersebut antara lain Pangandaran dan Cirebon (Jawa Barat); Semarang, Solo, Wonogiri, Purworejo, Wonosobo (Jawa Tengah).

Untuk tujuan Jawa Timur terdiri dari Madiun, Malang, Surabaya dan Banyuwangi. Selain itu untuk wilayah DIY juga terdapat beberapa tujuan.

“Program ini hanya mengakomodasi untuk perjalanan mudik saja dan tidak ada arus balik. Lokasi pemberangkatan dan waktunya akan diumumkan kemudian, peserta mudik nantinya harus sudah datang di lokasi minimal satu jam sebelum berangkat,” ucap Agus.

Pendaftaran hanya bisa dilakukan secara daring atau online. Namun warga juga bisa mendatangi langsung kantor Dishub Kabupaten Tangerang.***

Exit mobile version