korannews.com – Ketua Umum Relawan Prabowo Mania 08, Immanuel Ebenezer (Noel) ikut berkomentar sikap penolakan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo soal kedatangan tim nasional Israel yang berujung Indonesia dicoret FIFA sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20.
Immanuel menilai Ganjar tidak memiliki wawasan yang luas tentang politik global.
“Sangat norak dan kampungan. Ganjar rendah wawasan, dia enggak paham tentang politik global, politik luar negeri,” ucap Immanuel kepada wartawan, Kamis 30 Maret 2023.
“Di palestina aja pelatih timnas orang Israel . Jadi jangan norak, kalau masih kampungan jangan norak,” ujarnya.
Untuk itu, Immanuel mendesak agar Ganjar bertanggung jawab atas sanksi FIFA kepada bangsa Indonesia. Karena menurutnya tidak cukup hanya untuk meminta maaf.
Dia berpandangan, Ganjar akan dilihat sebagai Calon Presiden (Capres) yang gagalkan semangat patriotik bangsa ini di sepak bola.
“Dia tidak mendengar pernyataan Jokowi. Lebih terhormat sikap Gibran yang tanggung jawab terhadap sepak bola indonesia,” tuturnya.***