korannews.com – Akun Tiktok tutorialngalis_eyeliner membagikan tips unik untuk menggambar alis. Pada video yang dibagikan, tampak seorang wanita yang membikin alis dengan menggunakan sisir
Sisir yang dipakai untuk merapikan rambut, ditempelkan pada tulang alis. Bagian tengahnya melengkung difungsikan sebagai cetakan alis. Si wanita pun tampaknya begitu mudah saat membikin bentuk alis yang sempurna. Hasilnya juga sangat rapi dan terlihat natural.
Hingga Jumat (14/10/2022), video tutorial bikin alis pakai sisir tersebut telah ditonton sebanyak lebih dari 3,2 juta kali. Konten terkait juga disukai oleh lebih dari 116 ribu akun TikTok.
Walau proses bikin alis pakai sisir tampak begitu mudah, rupanya banyak warganet yang mengaku tetap pesimistis. Mereka tidak yakin bisa melakukannya sebaik tutorial yang diberikan.
Seorang warganet berkomentar, “Beda lagi kalau gue yang coba.”
“Segampang itu? Tidak mungkin!” komentar warganet lain.
“Tim yang udah dikasih tutorial gimana aja tapi tetep nggak bisa,” komentar warganet lainnya.
Warganet lain berkomentar, “Ini hanya berlaku buat yang rambut alisnya sedikit atau nggak ada rambutnya, ya. Ini yang rambut alisnya awur-awuran, nggak diajak.”