Pulang dari New York Fashion Week 2023, Raffi Ahmad Siap Jadi Investor Erigo

Pulang dari New York Fashion Week 2023, Raffi Ahmad Siap Jadi Investor Erigo

Pulang dari New York Fashion Week 2023, Raffi Ahmad Siap Jadi Investor Erigo - GenPI.co
Raffi Ahmad siap jadi investor Erigo setelah pulang dari New York Fashion Week 2023. Foto: Luthfi Khairul Fikri/GenPI.co

GenPI.co – Presenter sekaligus pengusaha Raffi Ahmad kemungkinan bisa menyusul jejak Deddy Corbuzier sebagai investor Erigo.

Kemungkinan diungkapkan bapak anak dua itu, saat produk tersebut mengumumkan akan hadir di New York Fashion Week 2023.

“Kalo saya sama Sadad ya ngobrol ya. Intinya nggak menutup kemungkinan bisa masuk ke Erigo. Kami liat Erigo besar potensinya, sebagai teman kolega dukung satu sama lain,” ungkap Raffi, di kawasan Sudirman, Jakarta Selatan, Selasa (23/8/2022).

BACA JUGA:  Erigo-X Tampil di New York Fashion Week 2023, Raffi Ahmad dan Raline Shah Terlibat

Raffi Ahmad juga memberikan kode pembicaraan lebih lanjut akan dilakukan setelah mereka kembali dari New York Fashion Week, 12 September 2022.

Namun, Raffi Ahmad belum mau secara detail mengungkapkan jumlah rupiah yang akan diinvestasikan di produk lokal tersebut.

BACA JUGA:  Raffi Ahmad Bongkar Tabungan Rafathar, Benar-benar Sultan!

Sementara itu, CEO & Founder Erigo Muhammad Sadad mengaku siap menerima investasi dari segala pihak, termasuk Raffi Ahmad. 

“Tadi cerita lagi proses juga mudah-mudahan nggak lama bisa kami announced sebagai perusahaan yang lagi berkembang kami open support. Kami sangat open untuk investasi,” tutur Sadad.

BACA JUGA:  Bukan Gimik, Deddy Corbuzier Resmi Jadi Investor Pertama Erigo

Diberitakan sebelumnya, presenter Deddy Corbuzier memang telah resmi menjadi investor pertama di brand fashion lokal Erigo milik Muhammad Sadad.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Artikel ini bersumber dari www.genpi.co.

Tinggalkan Balasan

error: Content is protected !!