Penyerang Timnas Indonesia U-19 Disorot Jelang Lawan Filipina

Penyerang Timnas Indonesia U-19 Disorot Jelang Lawan Filipina

GenPI.co – Koodnitaror Save Our Soccer (SOS) Akmal Marhali menilai barisan penyerang Timnas Indonesia U-19 perlu mengubah permainan lebih baik jelang melawan Filipina pada Piala AFF U-19 2022.

Menurutnya, empat penyerang andalan skuad Garuda Nusantara harus lebih tajam mencetak gol pada pertandingan tersebut. 

“Para striker, seperti Hokky Caraka, Ronaldo Kwateh, Razzaa Fachrezi, dan Rabbani Tasnim seharusnya lebih banyak mencetak gol,” ujar dia kepada GenPI.co, Jumat (8/7/2022).

BACA JUGA:  Sempat Tertinggal, Timnas Indonesia U-19 Bantai Filipina

Akmal menjelaskan hal itu diperlukan guna mempersiapkan laga terakhir grup A yang mana bisa diperebutkan dengan selisih gol.

Dia menambahkan, barisan penyerang timnas U-19 belum menunjukkan kualitas terbaik ketika berhadapan dengan Vietnam dan Thailand.

BACA JUGA:  Pemain Muda Persija Ingin Belajar dari Bek Timnas Republik Ceko

Akmal juga meminta kepada mereka agar bisa tampil menjanjikan ketika ditonton masyarakat Indonesia.

“Kesempatan itu terbuka karena lawan Indonesia ialah Filipina, tim yang dipastikan angkat koper pada Piala AFF U-19 2022. Jadi, itu bisa menjadi momentum mereka mencetak gol lebih banyak,” tegasnya.

BACA JUGA:  Media Vietnam Bongkar Kekuatan Mengerikan Timnas Indonesia U-19

Selain itu, Akmal menyebutkan rekor pertemuan terakhir berhadapan dengan Filipina, Indonesia mampu menang dengan skor telak. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Artikel ini bersumber dari www.genpi.co.

Exit mobile version