Pencarian soal Cinta, Zodiak, dan Jomblo Terus Jadi Tren di Google

Pencarian soal Cinta, Zodiak, dan Jomblo Terus Jadi Tren di Google

korannews.com – Bulan Februari memang dikenal sebagai bulan kasih sayang karena hadirnya hari Valentine yang jatuh setiap tanggal 14 Februari.

Namun demikian banyak warganet yang mencari berbagai hal dan informasi terkait kasih sayang maupun pasangan di situs pencari Google di sepanjang tahun.

Hal yang sama pun terjadi di Indonesia. Pencarian seputar cinta terus menjadi tren di Indonesia sejak tahun 2022 lalu.

Siaran pers yang diterima Kompas.com pada Selasa (14/2/2023) dari Google Indonesia , mengungkap temuan itu.

Misalnya saja, warga Padang Sidempuan yang menjadi kota teratas di Indonesia yang sering mencari keyword “cinta” di Google.

Selan itu, Google Indonesia juga melaporkan, orang Indonesia cenderung senang membaca zodiak .

Hal ini menempatkan Indonesia sebagai salah satu dari tiga negara teratas yang senang mencari info zodiak di dunia.

Berikut ini lima penelusuran teratas terkait kecocokan pasangan berdasarkan zodiak di Indonesia pada tahun lalu:

  • Virgo dan Capricorn
  • Leo dan Sagittarius
  • Aries dan Taurus
  • Aquarius dan Gemini
  • Capricorn dan Scorpio

Lebih lanjut, pertanyaan terkait mencari jalan keluar dari hubungan tanpa status atau putus dari pasangan juga ikut menjadi kata yang tren di Indonesia.

Berikut pertanyaan yang menjadi tren di Google Indonesia selama setahun terakhir:

  • Apa itu break up dalam hubungan?
  • How to break up in a romance simulation?
  • Pacar minta break artinya?
  • Should I break up with him?
  • How to get over a breakup?

Lalu soal hari Valentine , berikut beberapa penelusuran trending teratas tentang hari Valentine, selama 12 bulan terakhir:

  • Ucapan selamat hari Valentine
  • Drama korea romantis yang hangat bikin valentine makin sentimental
  • Kado valentine untuk istri
  • Coklat valentine
  • Kado valentine untuk cewek

Pertanyaan serba jomblo

Selain mencoba memahami apa itu cinta, kecocokan zodiak, valentine, dan putus dengan pasangan, penduduk Indonesia juga terlihat banyak yang menanyakan tentang “jomblo.”

Pada tahun 2022 lalu, Medan menjadi kota teratas yang menelusuri pertanyaan “kenapa aku jomblo”.

Sementara Jakarta adalah kota teratas yang menelusuri pertanyaan “jodohku di mana”.

Bahkan, ada juga yang ingin tahu “akibat kelamaan jomblo” yang menjadi penelusuran trending terpopuler terkait para jomblo di Google Indonesia selama setahun terakhir.

Google Indonesia juga menyebutkan, nampaknya tak sedikit orang Indonesia yang terus berjuang menemukan cinta.

Hal itu terlihat dari hasil penelusuran seputar “cara deketin crush” dan “surat cinta” yang masing-masing naik lebih dari 530 persen dan lebih dari 60 persen sepanjang tahun 2022.

Penelusuran seputar “blind date” juga naik lebih dari dua kali lipat dibandingkan dengan tahun lalu, hingga berhasil mencapai rekor tertinggi dalam 10 tahun terakhir pada bulan Maret 2022.

Sejarah Hari Valentine yang Dirayakan Setiap 14 Februari

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram “Kompas.com News Update”, caranya klik link , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Exit mobile version