Media Malaysia Sesumbar Balas Dendam ke Timnas Indonesia di Piala AFF

Media Malaysia Sesumbar Balas Dendam ke Timnas Indonesia di Piala AFF

Media Malaysia Sesumbar Balas Dendam ke Timnas Indonesia di Piala AFF - GenPI.co
Media Malaysia sesumbar ingin melakukan balas dendam dengan mengalahkan Timnas Indonesia pada ajang Piala AFF 2022. (foto: AFF)

GenPI.co – Media Malaysia Semuanya Bola mulai sesumbar ingin melakukan balas dendam dengan mengalahkan Timnas Indonesia pada ajang Piala AFF 2022.

Piala AFF 2022 direncanakan akan digelar pada 23 Desember 2022 hingga 15 Januari 2023 mendatang.

Meskipun masih empat bulan mendatang, rivalitas di antara peserta sudah mulai memanas, seperti Semuanya Bola yang telah mengungkap misi balas dendam Malaysia kepada Timnas Indonesia.

BACA JUGA:  Shin Tae Yong Minta 10 Pemain ke Timnas Indonesia U-19, Persija Tolak

Hal ini bermula dari beredar kabar bahwa Malaysia dan Indonesia akan berada di pot 2 undian grup Piala AFF 2022, penempatan ini didasari oleh hasil dari dua edisi sebelumnya.

Jika kabar tersebut benar, maka Malaysia dan Indonesia dipastikan tidak akan bertemu di babak penyisihan grup, keduanya bisa berpeluang berhadapan pada semifinal atau final.

BACA JUGA:  Dubes RI di Jepang Beri Kabar Baik, Timnas Indonesia Ketiban Untung

Media Malaysia Sesumbar Balas Dendam ke Timnas Indonesia di Piala AFF

“Dua rival ini tidak akan bertemu di babak penyisihan grup Piala AFF edisi 2022. Malaysia dan Indonesia harus lolos dari grup masing-masing untuk saling bertemu di semifinal atau final,” tulis Semuanya Bola dilansir Rabu (24/5).

BACA JUGA:  Jordi Amat dan Sandy Walsh Merapat, Pertahanan Timnas Indonesia Bak Baja

Media Malaysia tersebut menilai jika kedua tim bertemu di fase knock-out, maka akan menjadi peluang emas skuad Harimau Malaya untuk balas dendam.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Artikel ini bersumber dari www.genpi.co.

Exit mobile version