GenPI.co Jatim – PT Honda Prospect Motor membuka lowongan kerja untuk beberapa posisi Staff Level.
Perusahaan ini merupakan agen tunggal pemegang merek mobil Honda di Indonesia. PT Honda Prospect Motor menjadi satu-satunya perusahaan yang berhak mengimpor, merakit dan membuat mobil dengan merek tersebut di Tanah Air.
Berikut ini beberapa detail lowongan beserta kualifikasinya mengutip dari Instagram @recruitment_hpm.
Kualifikasi umum
- IPK minimal 3.0 (skala 4.0)
- Perhatian setiap detail
- Mampu bekerja di bawah tekanan dan berorientasi pada target
- Memiliki iterpersonal dan komunikasi yang baik
- Berpikir analitis yang kuat
- Memiliki minat di bidang otomotif (mobil)
- Disiplin, tegas dan memiliki jiwa kepemimpinan yang kuat
- Mahir berbahasa Inggris (baik lisan & tulisan)
- Mandiri dan siap bekerja di industri manufaktur
- Harus memiliki sertifikasi TOEFL yang valid dengan skor minimal 400
- Menguasai Ms Office
- Sertifikat vaksin Covid-19 (dosis 1-3)
- Surat Keterangan Kelakuan Baik : Surat Keterangan Kepolisian Negara Republik Indonesia (SKCK)
1. Serivice Field Operation Staff
BACA JUGA: KAI Services Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan SMA, Cek Buruan!
Kualifikasi khusus
- Sarjana Teknik Industri, Manajemen, Bisnis, Statistik
- Penempatan di Sunter, Jakarta Utara
2. Frame Production
Kualifikasi khusus
- Sarjana Teknik Industri, Teknik Elektro, Teknik Mesin, Teknik Otomotif, Teknik Metalurgi, Teknik Kimia
- Bekerja di bawah jam shift
- Penempatan di Karawang, Jawa Barat
3. Purchasing Order Delivery Staff
BACA JUGA: Lowongan Kerja Gresik, Lulusan SMK Dipersilakan Mendaftar
Kualifikasi khusus
- Sarjana Teknik Industri, Teknik Elektro, Teknik Mesin, Teknik Otomotif
- Penempatan di Karawang, Jawa Barat
Setiap kandidat hanya diperbolehkan melamar satu kali. Aplikasi yang diproses berdasarkan kesesuaian dengan kualifikasi yang tersedia.
BACA JUGA: SiCepat Buka Lowongan Kerja di Sidoarjo, Berikut Kualifikasinya
Lowongan ini ditutup hingga 17 Juli 2022. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News
Artikel ini bersumber dari jatim.genpi.co.