GenPI.co – Tak dimungkiri, hampir semua umat Islam saat memiliki kesulitan dan keinginan, berdoa menjadi jalan untuk meminta kepada Allah SWT.
Pasalnya, dengan berdoa kepada Allah SWT akan menilai seberapa besar kepasrahan hamba kepada-NYA, dan seberapa yakin akan kebesaran-NYA.
Namun, meski begitu, umat Islam harus mengetahui, bahwa tidak semua doa disukai oleh Allah SWT. Sebab, beberapa doa akan dilarang oleh Allah karena keburukannya.
BACA JUGA: 3 Zodiak Suka Selingkuh, Mereka Punya Seribu Alasan Saat Beraksi
Hal tersebut diungkapkan dalam unggahan di kanal YouTube Belajar Islam pada 21 Februari 2020.
“Berdoalah kepada Tuhanmu dengan berendah hati dan suara yang lembut. Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang-orang yang melampaui batas” (QS. Al-A’raf ayat 55).
BACA JUGA: Kajian Gus Baha: Ternyata Tidur adalah Ibadah Paling Baik di Akhir Zaman
Melampaui batas yang dimaksud adalah meminta sesuatu yang tidak pantas berlebihan dalam berdoa atau mengeraskan suara saat berdoa. Hal itu semua termasuk bentuk melampaui batas yang dilarang.
Berikut 5 doa yang dilarang dan dibenci Allah SWT untuk dipanjatkan:
1. Hanya Minta Kebaikan Dunia
BACA JUGA: Buya Yahya Beber Penyebab Rezeki Seret, Jangan Lakukan 3 Hal Ini
Banyak orang yang tidak menyadari bahwa kekayaan dan kedudukan di dunia hanya bersifat sementara, sedangkan akhirat bersifat kekal abadi. Hendaknya meminta diberikan kebaikan dunia dan akhirat.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News
Artikel ini bersumber dari www.genpi.co.