15 Kata-Kata Motivasi dari Tokoh Dunia untuk “Menyelamatkan Hidup”

15 Kata-Kata Motivasi dari Tokoh Dunia untuk “Menyelamatkan Hidup”

korannews.com – Setiap orang tentu pernah mengalami masa sulit dalam hidupnya. Bahkan tak jarang, masa sulit itu hampir membuat diri ingin menyerah.

Di saat merasa buntu, lelah, dan ingin menyerah inilah terkadang kita membutuhkan dukungan sederhana.

Misalnya, kata-kata motivasi sederhana yang dapat menginspirasi dan mendorong kita untuk kembali menjalani hidup.

Berikut ini, 15 kata- kata motivasi dari berbagai tokoh dan selebritas dunia yang dapat membuat diri kembali bersemangat dan menyelamatkan hidup.

“Jika punya mimpi, kita harus berusaha menggapainya dan jangan pernah melepaskannya.”
— Carol Burnett

“Tidak ada yang tidak mungkin. Bahkan dunia ini mengatakan, “Semuanya mungkin!”
— Audrey Hepburn

“Tidak ada yang tidak mungkin bagi mereka yang mau mencoba.”
— Alexander the Great

“Kabar buruknya, waktu telah berlalu. Namun kabar baiknya, kita adalah pilot yang dapat mengendalikannya.”
— Michael Altshuler

“Hidup tentu tidak selalu mulus. Karena itu, kita perlu bertahan untuk melanjutkannya.”
— Nicole Kidman

“Teruslah berjalan menuju matahari, dan bayangan akan gagal mengikutimu.”
— Walt Whitman

“Jadilah pemberani. Pertahankan apa yang kamu yakini. Lalu saat kamu duduk di kursi goyang dan mengobrol dengan cucu-cucumu, pastikan ada kisah menarik untuk diceritakan.”
— Amal Clooney

“Ada dua pilihan: terus hidup dengan rasa bingung dan kesalahpahaman, atau dengan mencoba menemukan identitas diri. Kamulah yang menentukan hidupmu sendiri.”
— Duchess Meghan

“Aku hanya ingin kamu tahu bahwa jika kamu terlalu keras pada diri sendiri saat ini karena sesuatu yang telah terjadi, itu sangat normal. Itulah yang akan terjadi dalam hidup. Tidak ada satu orang pun yang bisa lolos dari rasa terluka. Kita semua pasti akan memiliki beberapa luka. Jadi aku mohon, tetaplah sayangi diri sendiri dan lindungi dirimu sendiri.”
— Taylor Swift

“Sukses bukanlah akhir, kegagalan bukanlah hal fatal. Yang penting adalah keberanian untuk terus maju.”
– Winston Churchill

“Kamulah yang menentukan hidupmu. Jangan biarkan orang lain menulis skrip-nya.”
— Oprah Winfrey

“Kamu tidak akan pernah terlalu tua untuk menetapkan tujuan lain atau untuk bermimpi.”
— Malala Yousafzai

“Pada akhirnya, tidak penting apakah seseorang merasa nyaman dengan cara hidup kita atau tidak. Yang penting adalah kita merasa nyaman dengan cara hidup itu.
— Dr. Phil

“Orang-orang mengatakan dunia memiliki pandangan tertentu. Orang mengajarkan bagaimana cara berpikir. Sekolah mengajarkan bagaimana cara kita perlu berpikir. Lalu jika beruntung, ada saatnya kita menyadari bahwa kita bisa menemukan pikiran kita. Tidak ada yang bisa mengaturnya, dan kita bisa merancang kehidupan kita sendiri.”
— Carrie Ann Moss

“Bagiku, ‘menjadi’ bukanlah tentang tiba di suatu tempat atau mencapai tujuan tertentu. Aku melihatnya sebagai gerak maju, sarana untuk berkembang, cara untuk terus menerus membuat diri lebih baik. Ingat, perjalanan belum berakhir.”
— Michelle Obama

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram “Kompas.com News Update”, caranya klik link , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Exit mobile version