Jadwal Laga Pramusim 2022, Ada El Clasico dan Ulangan Final Liga Champions

Jadwal Laga Pramusim 2022, Ada El Clasico dan Ulangan Final Liga Champions

Jadwal Laga Pramusim 2022, Ada El Clasico dan Ulangan Final Liga Champions

Jakarta: Laga pramusim menjadi ajang pemanasan sejumlah klub untuk menyambut musim baru kompetisi. Meski berstatus laga persahabatan, tak jarang pertandingan pramusim menyajikan big match yang tentunya sayang untuk dilewatkan. Berikut jadwal big match pada laga pramusim 2022.
 
Pada 12 Juli kemarin, publik Bangkok mendapat kehormatan menyaksikan big match antara dua klub paling sukses di Inggris, Liverpool vs Manchester United. Dalam laga bertajuk Bangkok Century Cup 2022 itu, pelatih baru MU, Erik Ten Hag sukses mengawali debutnya dengan manis. Setan Merah dibawanya membantai Liverpool dengan 4-0.
 
Selain duel MU vs Liverpool, akan ada banyak lagi laga-laga big match yang akan tersaji pada laga pramusim 2022 ini. Salah satunya adalah laga El Clasico antara Real Madrid vs Barcelona yang akan digelar di Las Vegas, Amerika Serikat pada 23 Juli 2022.





Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?


Tak hanya menghadapi rival abadinya, Madrid sebagai juara Liga Champions musim lalu juga dijadwalkan melakoni big match melawan raksasa Italia, Juventus pada 30 Juli, juga di Los Angeles dalam turnamen Soccer Champions Tour 2022.
 
Selain ulangan final Liga Champions 2016/2017 melawan Madrid, Juventus juga akan menghadapi lawan yang mengalahkan mereka di Final Liga Champions musim 2014 — 2015, yakni Barcelona. Big match itu akan digelar pada 26 Juli di Cotton Bowl Stadium, Dallas, AS.
 
Selain MU, Liverpool, Juventus, Real Madrid dan Barcelona, beberapa klub besar Eropa lain seperti Bayern Munich, Manchester City dan Chelsea juga akan melakoni laga big match.
 
Jadi, buat kalian para pecinta sepak bola, jangan lupa dicatat jadwal big match yang akan tersaji di laga pramusim 2022 ini. Sayangnya, belum diketahui jam berapa laga-laga big match tersebut disiarkan, dan belum ada juga konfirmasi stasiun tv mana yang akan menyiarkan.

Berikut jadwal lengkap big match pada laga pramusim 2022:

21 Juli 2022
– Liverpool vs RB Leipzig (Red Bull Arena, Leipzig)
 
23 Juli 2022
– Real Madrid vs Barcelona (Allegiant Stadium, Las Vegas, AS)
– Bayern Munich vs Manchester City (Lambeau Field, Green Bay, AS)
– Arsenal vs Chelsea (Camping World Stadium, Orlando, AS)
 
26 Juli 2022
– Barcelona vs. Juventus (Cotton Bowl Stadium, Dallas, AS)
 
30 Juli 2022
– Tottenham vs AS Roma (Sammy Ofer Stadium, Haifa, Israel)
– Manchester United vs Atletico Madrid, (Ullevaal Stadium, Oslo, Norwegia)
– Real Madrid vs. Juventus (Rose Bowl Stadium, Los Angeles, AS)

 

(ASM)

Artikel ini bersumber dari www.medcom.id.

Exit mobile version