korannews.com – PT Esensi Solusi Buana (ESB) menggandeng Foodizz Academy menjalankan sebuah roadshow yang bertajuk “F&B National Roadshow Scale Up Bisnis Kuliner Juara Lokal” yang berlangsung mulai bulan Maret hingga Agustus 2023.
“F&B National Roadshow Scale Up Bisnis Kuliner Juara Lokal adalah salah satu komitmen dari ESB dengan menggandeng Foodizz Academy untuk mendukung perkembangan bisnis kuliner lokal. Khususnya di Jakarta, Surabaya, Semarang, dan Bali sebagai kota-kota besar yang potensi bisnisnya terus meningkat seiring pulihnya perekonomian pasca pandemi”, ujar CEO dan Co-Founder ESB, Gunawan saat jumpa pers di Jakarta Selatan, Selasa.
Roadshow ini dapat diikuti secara gratis oleh para pebisnis kuliner lokal di kota Jakarta, Surabaya, Semarang, dan Bali. “F&B National Roadshow Scale Up Bisnis Kuliner Juara Lokal” ini telah berlangsung mulai dari Maret lalu, dimulai dariJakarta pada 13-14 Maret 2023.
Sedangkan waktu yang terdekat berikutnya akan diadakan di kota Surabaya pada 30-31 Mei 2023. Selanjutnya kota Semarang akan digelar pada 17-18 Juli 2023 dan Bali pada 29-30 Agustus 2023.
Para peserta yang mengikuti “F&B National Roadshow Scale Up Bisnis Kuliner Juara Lokal” akan diberikan langkah-langkah strategis dan taktis pada bisnis kuliner yang siap melakukan scale up bisnis.
“Peserta tidak hanya mendapatkan full materi, namun juga diskusi dan best practices knowledge yang dilakukan selama dua hari berturut-turut dalam seminar yang dibawakan oleh Edukator Foodizz,” ujar Founder dan Edukator Foodizz Academy Rex Marindo.
Materi dalam kelas pada roadshow akan membahas berbagai hal terkait scale up bisnis F&B. Contohnya seperti menentukan bisnis model yang tepat untuk scale up atau ekspansi bisnis F&B. Selain itu, bagaimana memahami skema bisnis kuliner dalam bentuk kemitraan atau franchise.
Melakukan perencanaan bisnis dan manajemen keuangan yang detail dalam proses scale up. Hingga memahami peranan dan adopsi teknologi dalam mengembangkan bisnis untuk menjaga profitabilitas.
Pada dua hari penyelenggaraan kelas di masing-masing kota akan terdapat tiga materi utama yang diberikan kepada peserta. Materi pertama yaitu Scale Up & Expansion Business Model.
Materi ini menjelaskan mengenai critical point dalam proses Scale Up Business dan Expansion Business Model, agar para pebisnis kuliner dapat menjaga usahanya untuk tetap sustain dan berkembang.
Materi yang kedua adalah, Tech-enable for Profitability & Growth. Materi ini membahas mengenai teknologi apa saja yang digunakan perusahaan-perusahaan besar yang sudah memiliki banyak cabang dan dapat dijadikan contoh saat melakukan scale up nantinya.
Kemudian materi yang ketiga yaitu, Fundamental for Scale Up Company yaitu untuk mengetahui Business Plan serta Financial Model yang ada dalam Scale Up Company.
“F&B National Roadshow Kelas Scale Up Bisnis Kuliner Juara Lokal” diharapkan dapat membantu para pebisnis kuliner serta memajukan perekonomian lokal di masing-masing kota melalui pembukaan lapangan pekerjaan.
“Kami berharap roadshow ini dapat memperkuat bisnis para pengusaha kuliner lokal sehingga membantu bangkitnya perekonomian lokal khususnya di bidang kuliner,”tutup Gunawan.