Cara Mendapatkan Cashback Banyak Setiap Belanja Online

Cara Mendapatkan Cashback Banyak Setiap Belanja Online

Belanja online saat ini bukan hanya tren, tapi sudah menjadi solusi untuk membeli barang kebutuhan dengan lebih mudah dan praktis. Bukan hanya itu, belanja online juga menjadi usaha untuk menghemat uang belanja, loh! Coba ShopBackers bayangkan, belanja online menyediakan berbagai promo, seperti gratis ongkir sehingga meniadakan biaya akomodasi untuk membeli barang, promo diskon untuk mendapatkan harga lebih murah, serta promo cashback yang membantu menghemat uang belanja.

Nah, bicara tentang aneka promo belanja online, cashback saat ini menjadi salah satu promosi yang diburu. Dengan adanya cashback, ShopBackers akan mendapatkan ‘kembalian’ dari total uang yang dibelanjakan. Jika dibarengi dengan promo harga diskon, tentunya sangat hemat, kan? Lalu, bagaimana cara mendapatkan cashback dalam jumlah besar?

1. Perhatikan Nominal Cashback

Cara Mendapatkan Cashback Banyak Setiap Belanja Online
Sumber: Pexels.com

Jumlah cashback yang diberikan oleh masing-masing marketplace berbeda-beda. Oleh karena itu, ShopBackers harus memperhatikan persentase pemberian cashback. Hitung berapa minimal belanja yang dibutuhkan untuk mendapatkan maksimal. Misalnya, jika promo yang berlangsung adalah cashback 25% hingga Rp25 ribu, maka ShopBackers setidaknya butuh belanja Rp100 ribu per pesanan untuk mendapatkan cashback maksimal. Jika memang butuh belanja lebih dari Rp100 ribu dan masih mungkin mendapatkan cashback lain, ada baiknya memisah belanjaan menjadi dua kali checkout.

2. Semakin Sering Transaksi

cashback shopback
Sumber: Pexels.com

Semakin sering transaksi maka semakin besar kesempatan mendapatkan cashback besar. Saat transaksi melalui ShopBack misalnya, semakin sering ShopBackers transaksi, maka semakin besar cashback yang akan masuk ke akun begitu pesanan tersebut selesai dan terverifikasi oleh tim ShopBack.

3. Manfaatkan Promo Pembayaran

Sumber: Pexels.com

Ada banyak marketplace yang memberikan penawaran cashback lebih besar dengan metode pembayaran tertentu. Jadi, tidak ada salahnya jika ShopBackers menggunakan metode pembayaran yang sedang promo demi cashback lebih banyak, kan?

4. Selalu Mulai dari ShopBack

cashback shopback
Sumber: Shopback.id

Setiap marketplace memang memiliki program cashback yang berbeda. Nah, promo cashback dari marketplace ini bisa digabung dengan promo cashback dari ShopBack, loh! Caranya, ShopBackers hanya perlu buka ShopBack sebelum membuka marketplace yang ingin dijadikan tempat belanja, baik melalui website maupun melalui aplikasi.

Bukan hanya itu, di ShopBack, ShopBackers juga akan menemukan berbagai penawaran menarik, seperti rekomendasi produk yang dicari dengan harga termurah, penawaran diskon terbesar, hingga produk terlaris yang sedang flash sale. Untungnya lagi, cashback di ShopBack bisa ditarik tunai ke rekening, loh! Jadi, masih ragu #MulaidariShopBack?

Baca juga:

 

Artikel ini bersumber dari www.shopback.co.id.

Tinggalkan Balasan

error: Content is protected !!