Rekam jejak teknologi Portrait OPPO Reno Series

Rekam jejak teknologi Portrait OPPO Reno Series

OPPO Reno Camera dibagi ke dalam dua era, yaitu era kamera utama dan era kamera portrait yang akan kedatangan jajaran baru, OPPO Reno8 Series. 

Kamera layaknya jantung dan wajah bagi jajaran smartphone OPPO. Inovasi teknologi kamera OPPO terus meningkat dari waktu ke waktu, semakin canggih, profesional, sehingga memberi nilai jual pada smartphone itu sendiri.

Bicara soal kamera, perusahaan tidak lepas dari teknologi kameranya sendiri yang disebut OPPO Reno Camera. Ini mencakup inovasi-inovasi kamera yang dihadirkan pada jajaran seri OPPO Reno. 

Aryo Meidianto A, PR Manager OPPO Indonesia dalam acara OPPO Reno Portrait Camera Workshop, Selasa (26/7), memaparkan perjalanan OPPO Reno Camera dibagi ke dalam dua era, yaitu era kamera utama dan era kamera portrait. 

Rekam jejak teknologi Portrait OPPO Reno Series

Era kamera utama OPPO Reno Series

Era kamera utama menandakan perjalanan awal OPPO Reno Camera yang melahirkan seri Reno pertama, yaitu OPPO Reno 10x Zoom. Smartphone ini hadir dengan fitur kunci yang fokus pada kamera utama, yakni 10x Hybrid Zoom. Kamera mampu menangkap foto jarak jauh yang menjangkau focal-length dari 16mm hingga 160mm.

Tidak berhenti sampai di situ, OPPO Reno Camera kembali berinovasi dengan memperkenalkan fitur perekaman video, antara lain ultra steady video, video bokeh, dan audio zoom & audio focus pada OPPO Reno2.

Kemudian perangkat selanjutnya, OPPO Reno3 menjadi jajaran terakhir dalam era kamera, yang menawarkan kamera utama dengan resolusi besar 108MP. Kala itu, OPPO memamerkan hasil foto Reno3 di papan billboard besar, untuk memperlihatkan kemulusan dan kebersihan gambar.

Era kamera Portrait OPPO Reno Series

Di era ini, perusahaan mulai mengeksplorasi kamera potret pada OPPO Reno Camera. Ini membuahkan fitur unggulan AI Color Portrait pada OPPO Reno4, yang dapat digunakan baik di kamera depan maupun belakang. 

AI Color Portrait memanfaatkan kecerdasan buatan (AI) yang dapat memisahkan antara warna subjek utama dengan latar belakang. Dengan fitur ini, pengguna dapat membuat subjek pada foto dengan warna aslinya, namun dengan latar belakang berwarna hitam putih klasik. 

AI Color Portrait dapat membuat subjek tetap berwarna seperti aslinya, sementara latar belakang akan dibuat warna hitam putih klasik. Tidak lupa, OPPO Reno Camera juga menawarkan kamera potret untuk malam hari, yaitu Night Flare Portrait yang dapat membuat gambar lebih terang dengan latar belakang bokeh.

Selanjutnya, OPPO Reno Camera menghadirkan kemampuan menggabungkan video portrait dengan latar belakang, yang disebut AI Mix Portrait. Fitur ini untuk pertama kalinya hadir di OPPO Reno5, bersama dengan fitur lainnya yang berorientasi pada video, yaitu AI Highlight Video, Ultra Night video, dan HDR Live. 

Perjalanan OPPO Reno Camera semakin canggih dengan hadirnya fitur Bokeh Flare Portrait Video. Layaknya kamera profesional, algoritma kecerdasan buatan (AI) OPPO dapat menunjukkan dengan tepat sumber cahaya asli pada latar belakang dan menciptakan titik cahaya bokeh pada berbagai tingkatan kedalaman. 

Fitur ini menandakan peluncuran OPPO Reno6, yang dibekali konfigurasi empat kamera belakang, antara lain lensa lebar 64 MP, ultra lebar 8 MP, lensa makro 2 MP dan depth sensor 2 MP.

Era kamera portrait OPPO Reno saat ini berakhir pada OPPO Reno7 yang lebih fokus menghadirkan pengalaman luar biasa dalam membidik gambar selfie. Fitur-fitur yang dihadirkan antara lain Ultra Sensing Selfie, Selfie HDR, dan Portrait Retouching. 

OPPO Reno Series selanjutnya…

Dalam workshop yang sama, Aryo mengungkapkan OPPO Reno Series selanjutnya akan menjadi tonggak sejarah baru bagi jajaran seri Reno. Sebab, OPPO Reno8 akan menjadi seri Reno pertama yang dibekali chipset NPU buatan sendiri, MariSilicon X.

Dirancang dengan fabrikasi 6nm dari TSMC, MariSilicon X memiliki tiga keunggulan, yaitu Ultra HDR Image Signaling Processor, RGBW Pro yang sudah ditingkatkan, dan lebih efisien dalam hal manajemen daya.  Aryo mengklaim, efisiensi daya akan lebih optimal dengan menggunakan NPU sendiri, daripada menggunakan NPU bawaan dari chipset.

OPPO Reno8 tampaknya akan melanjutkan para pendahulunya yang fokus pada kemampuan portrait. Tentunya, ini akan hadir dengan peningkatan berkat NPU MariSilicon X. Seperti diketahui, OPPO Reno7 yang dibekali IMX709 sudah sangat oke untuk potret malam. Bisa-bisa, OPPO Reno8 lebih mantap lagi dalam hal menangkap cahaya.


Artikel ini bersumber dari www.tek.id.

Tinggalkan Balasan

error: Content is protected !!